Harga Paket Ruang Guru SMP Terbaru

Bukan rahasia lagi jika les atau bimbingan belajar online kian diminati oleh berbagai kalangan akhir-akhir ini. Selain karena praktis sehingga bisa diakses kapanpun dan dimanapun asal ada kuota internet, bimbingan belajar online juga banyak diminati karena harga bimbingan belajar ini lebih mudah dibandingkan dengan bimbingan belajar konvensional. Jadi cocok banget buat yang punya dana pas-pasan tapi tetap mau ikut bimbingan belajar yang berkualitas.

Harga paket ruang guru SMP

Harga paket ruang guru SMP

Salah satu dari sekian banyak bimbingan belajar online berkualitas di luar sana adalah Ruang Guru. Meski dengan biaya yang relatif lebih murah dengan les konvensional, tapi jangan salah kualitas pembelajaran yang diberikan bagus dan tak kalah dengan bimbel-bimbel konvensional yang bertarif mahal.

Selain kualitas yang bersaing, pilihan paket dan rentang jenjang pendidikan yang disediakan oleh Ruang Guru lumayan lengkap sehingga bisa menyesuaikan dengan kebutuhan, mulai dari SD, SMP, SMA, hingga persiapan masuk SBMPTN.


Harga Paket Ruang Guru SMP

Buat kamu yang masih duduk di bangku SMP dan ingin sekali mengikuti bimbingan belajar murah berkualitas, tak ada salahnya kalau kamu coba Ruang Guru. Untuk memudahkan kamu menentukan paket bimbingan belajar yang sesuai dengan kebutuhan dan dana yang kamu miliki, berikut ContohText bagikan harga paket Ruang Guru SMP terbaru.


Harga Paket Ruang Guru SMP 1,5 Tahun Plus

Buat kamu yang ingin mengambil bimbingan belajar untuk jangka panjang atau kurang dua semester, kamu bisa ambil Paket 1,5 Tahun Plus dengan harga Rp 1.250.000. Tentu dengan mengambil paket panjang ini kamu bisa dapat harga paket Ruang Guru SMP yang lebih hemat dibandingkan dengan paket yang disediakan lainnya (jika dihitung biaya untuk tiap bulannya).

Dengan harga paket ruang guru SMP tersebut, kamu sudah bisa menikmati bimbingan belajar untuk semua mata pelajaran dan semua jenis kurikulum.


Harga Paket Ruang Guru SMP 1 Semester Plus

Kalau kamu merasa paket 1,5 tahun plus tersebut masih terlalu panjang atau terlalu mahal karena dana tak cukup, ada paket panjang lain yang bisa diambil yaitu Paket 1 Semester Plus dengan harga Rp. 625.000. Paket bimbingan online yang berdurasi 1 semester sejak mulai berlangganan ini juga mendukung untuk semua mata pelajaran dan semua jenis kurikulum nasional.


Harga Paket Ruang Guru SMP 1 Bulan + Gratis 3 Koin ruanglesonline

Dua paket di atas masih kurang murah? Tenang saja. Ruang Guru juga menyediakan paket bimbingan belajar online yang berdurasi selama 1 bulan. Paket ini tentunya sangat cocok buat kamu yang hanya ingin mengikuti bimbingan belajar hanya di waktu dekat-dekat ujian. Selain bisa lebih berhemat, tentu pemahaman mengenai sesuatu yang masih dipelajari tersebut bisa lebih fresh untuk menghadapi ujian nantinya.

Paket 1 Bulan + Gratis 3 Koin ruanglesonline ini bisa kamu ikuti dengan harga Rp 350.000 saja. Setelah status berlangganan kamu aktif, kamu bisa mengikuti bimbingan belajar selama satu bulan untuk semua mata pelajaran. Selain itu, koin ruanglesonline yang kamu dapatkan juga bisa digunakan untuk belajar privat online melalui chat di aplikasi Ruang Guru.


Harga Paket Ruang Guru SMP 1 Bulan

Dari keempat paket Ruang Guru SMP yang telah disebutkan di atas, paket bimbingan belajar terakhir ini memiliki harga yang paling murah. Kamu bisa berlangganan Paket 1 Bulan dengan harga Rp 250.000 saja.

Dengan harga paket Ruang Guru SMP tersebut, kamu sudah bisa mendapatkan bimbingan belajar online selama satu bulan untuk semua mata pelajaran dan semua kurikulum. Jadi buat kamu yang senang belajar mendekati masa-masa ujian, paket ini bisa kamu ambil untuk membantu kamu meningkatkan nilai.


Nah, itu tadi jenis harga paket Ruang Guru SMP terbaru yang tersedia untuk saat ini. Untuk berlangganan bisa langsung gunakan aplikasi Ruang Guru. Mana paket yang terbaik tentunya semua kembali lagi pada kebutuhan belajar kamu dan biaya yang kamu miliki. Jika biaya kamu mencukupi, kamu bisa ambil paket panjang 1,5 tahun atau 1 semester. Namun jika kamu memiliki keterbatasan biaya, paket 1 bulan bisa jadi pilihan terbaik dan gunakan durasi tersebut dengan belajar semaksimal mungkin.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel