Cara Membuat Blog di Wordpress bagi Pemula Gratis

Blogging merupakan salah satu hobi yang cukup menarik buat kebanyakan orang. Selain bisa berbagi apa yang ada di dalam pikiran dalam bentuk tulisan, tak sedikit juga blogger yang bisa menghasilkan uang dari hobi mereka. Selain itu, untuk para pelajar, kegiatan blogging bisa jadi salah satu hobi yang bisa meningkatkan kemampuan menulis.

Cara membuat blog di Wordpress

Cara membuat blog di Wordpress bagi pemula, image by freepik.com

Kegiatan blogging juga kian banyak berkembang karena tersedianya platform blog gratis populer seperti Wordpress. Selain gratis dan memiliki fitur kekinian yang mendukung kegiatan blogging, tampilan tatap muka dan cara membuat blog di Wordpress juga lumayan mudah, sekalipun untuk para blogger pemula.

Nah, buat kamu yang ingin mencoba dunia blogging sebagai seorang pemula, ContohText kali ini akan berbagai mengenai cara membuat blog di Wordpress. Tak usah khawatir dengan biaya domain dan hosting, blog Wordpress gratis ini memang dimaksimalkan untuk para pemula sebelum masuk ke dunia profesional jika sudah mahir. Jadi semuanya bisa digunakan secara cuma-cuma alias tak usah keluar dana sepeserpun, kecuali mungkin paket internet saja.

Seperti halnya Wordpress, platform lain seperti Blogger juga menyediakan blog gratis dengan tampilan tatap muka yang lebih sederhana. Buat kamu yang ingin ngeblog di Blogger, simak postingan lain ContohText mengenai cara membuat blog pribadi gratis di Google.


Cara Membuat Blog di Wordpress Gratis Terbaru

Sebelum masuk ke sesi cara membuat blog di Wordpress, yang pertama kali harus kamu siapkan adalah alamat email aktif. Alamat email ini yang nantinya akan menerima email verifikasi dari pihak Wordpress untuk aktivasi blog kamu dan juga akan digunakan untuk login ke blog.

Kalau kamu belum punya email atau email lama kamu sudah tidak aktif karena lupa password, kamu bisa membuat email baru lagi. Untuk caranya silahkan kamu cek di postingan cara membuat email baru di Gmail ataupun Yahoo Mail.

Nah, kalau sudah punya email aktif, langsung saja simak cara membuat blog di Wordpress gratis untuk pemula berikut ini.

1. Kunjungi laman pendaftaran website Wordpress, lalu klik tombol Get Started. Untuk kamu yang membuat blog lewat HP Android atau iPhone, caranya sama saja atau bisa klik tiga garis di bagian pojok kanan atas website dan pilih Sign Up.

2. Di halaman selanjutnya, masukkan alamat email kamu, username yang diinginkan, dan password pada kolom yang tersedia. Setelah semuanya dimasukkan dengan benar, klik Create your account untuk melanjutkan ke tahap selanjutnya.

3. Pilih jenis website yang akan kamu buat. Karena tujuan kita di awal adalah membuat blog, maka pilih Blog.

4. Selanjutnya, pilih tema pembahasan blog yang akan kamu buat, lebih tepatnya topik apa yang ingin kamu bahas atau tuliskan di blog nanti. sebagai contoh saya pilih topik "Travel" di sini. Jika sudah memilih, klik Continue.

Oh, iya. pemilihan topik ini akan menentukan alamat blog kita nantinya. Jadi misalnya kalau kamu memilih topik Sport, maka alamatnya akan jadi “nama-blog-kamu.sport.blog”.

5. Setelah itu masukkan nama blog yang kamu inginkan dan klik Continue. Sebagai contoh di sini blog saya beri nama “Travel Kita”.

6. Selanjutnya pilih gaya atau tema tampilan dari blog yang akan dibuat sesuai dengan selera kamu. Setelah memilih klik Continue lagi.

7. Pada tahap selanjutnya ini kamu harus memasukkan nama untuk alamat blog kamu. Sebagai contoh di sini saya memasukkan nama “melancong” sehingga alamatnya menjadi “melancong.travel.blog”. Kemudian akan muncul beberapa pilihan alamat blog di bagian bawah, pilih yang Free alias gratis.

8. Pada laman selanjutnya, klik Start with a free site untuk menggunakan blog Wordpress gratis.

9. Selamat! blog Wordpress kamu akhirnya berhasil dibuat. Tapi sebelum kamu bisa menggunakan blog tersebut untuk posting tulisan atau artikel, kamu perlu mengaktifkan dulu blog tersebut dengan cara verifikasi email yang kamu gunakan untuk daftar tadi.

Untuk verifikasi email yang didaftarkan, login ke email yang kamu gunakan.

Buka email konfirmasi dari Wordpress, dan klik tombol Click here to Confirm Now. Setelah kamu klik, maka sekarang blog telah aktif sepenuhnya.


Nah, itulah tadi tutorial mengenai cara membuat blog di Wordpress bagi pemula yang gratis dan mudah diikuti. Semoga tutorial tersebut bisa berguna dan membantu kamu untuk memulai hobi blogging dan mengasah kemampuan kamu menulis.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel